MagzNetwork

Islam, Iman & Taqwa

Diposting oleh Mastindi | 21.37 | | 0 komentar »
Taqwa ialah target atau tujuan dalam menjalankan ibadah puasa

Taqwa ialah status yang amat tinggi di sisi Allah “inna aqramakum, ‘endallahi atqakum “sesungguhnya yang paling mulia di sisiku di antara kalian, “ialah yang paling bertakwa.
Secara terminologi lughawi “taqwa berarti terpelihara, adapun secara istilah taqwa ialah ‘Imtistalul awamira , wajtinabun nawahiyah “ menjalankan perintah Allah & menjauhi larang-NYa.

Kesimpulan korelasi/hubungan dari dua hal tersebut ialah, orang bertakwa ialah orang yang mampu menjaga diri dari larangan Allah, dan menjanda diri agar senantiasa mampu menjalankan perintah Allah.

Para ulama membuat visual tentang jenjang Islam, Iman & taqwa dengan beberapa lingkaran, lingkaran pertama adalah Islam, di mana bila posisi kita dalam lingkaran pertama , kita belum menjadi seorang Mukmin , seperti yang Allah jelaskan dalam surat 49 ayat 14, ada pun ketika semakin baik ke Islaman kita masuklah kita ke dalam lingkaran Iman, selanjutnya semakin baik ke Imanan kita masuk;ah kita ke dalam lingkaran Taqwa. Intinya , saat kita berada dalam lingkaran taqwa , sekali gus kita berada dalam lingkaran Iman dan Islam, dan bila kita hanya ada pada lingkaran Iman maka kita hanya berada pada dua lingkaran yakni , Islam dan Iman itu sendiri (kitab Durratun nasihin)

Dalam surat al-Baqarah secara tersirat Allah menjelaskan siapa orang bertakwa itu ? ayat selanjutnya menjelaskan , yakni “orang-orang yang beriman.... (badal tafsir)

Begitu pun shaum yang kita lakukan , panggilan untuk kaum yang beriman dan targetnya mencapai derajat taqwa.


Silahkan baca artikel lainnya yang terkait dengan pos di atas

0 komentar

Posting Komentar

Sampaikan keritik dan saran anda