MagzNetwork

MUDIK KEMABLI

Diposting oleh Mastindi | 17.48 | | 0 komentar »
Mudik adalah tradisi yang bersifat fitrah, bukan hanya tahunan namun ketika ada peluang dan kesempatan, bukan lantaran keluarga yang terpisah di kampung , namun tempat di mana seseorang  atau leluhurnya dilahirkan.

bukan hanya manusia , begitu pun hewan mengenal istilah "kembali ke asal di lahirkan, ikan Salmon berenang ribuan kilo meter untuk kembali ke tempat ia ditetaskan.

tradisi mudik menjadi sangat  mulia ketika diniatkan untuk mengunjungi kembali keluarga dan kerabat demi mempererat kembali hubungan silatur rahim yang renggang karena terpisah jarak.

Mudik akan juga sangat menyenangkan di kala kepulangannya membawa tanda kesuksesan nya selama dalam perantauan, namun hindari hal hal yang mengakibatkan timbulnya kecemburuan sosial, karena strata kesuksesan dan sosial yang timpang , membuat penampilan  Properti setiap orang berbeda beda.

Bagi seorang Muslim, mudik adalah miniatur kehidupan sederhana untuk menjadi Ibrah, di mana mudik akan menyenangkan, di kala yang di tinggal di perantauan terjamin baik keluarga maupun pekerjaannya, adapun dari kesuksesannya ia dapat memberikan bingkisan yang sangat layak di kampung halamannya.


begitu pun Jiwa di mana tempat asalnya adalah di sisi Allah, akan menjadi senang/Ridha , manakala bekal kembali ke haribaan sang penciptanya membawa bekal amal yang banyak , sedangkan keluarga yang ditinggalkannya telah di tanamkan nilai nilai ilahiyah.
Silahkan baca artikel lainnya yang terkait dengan pos di atas

0 komentar

Posting Komentar

Sampaikan keritik dan saran anda